Hari Sabtu pun digunakan untuk tidur seharian. Bee nampak kecewa, ketika pulang ke rumah kondisinya masih kotor dan belum ada masakan. Sabtu malam dan Minggu sore, bee mulai uring2an. Syukur, sore itu bee ada keperluan bisnis dengan pemegang saham.
Setelah mengantar keberangkatan bee, saya langsung mengerjakan pekerjaan rumah. Memasak makanan yang belum pernah saya masak sebelumnya. Alhamdulillah, bee pulang pukul 21 ketika rumah sudah rapi. Bee makan lahap, moodnya mulai membaik.
Kami mulai membicarakan kondisi masing2. Saya yang sedang tertekan dengan skripsi dan bichan yang tertekan dengan keuangan usaha & rumah tangga (beli makanan jadi setiap hari lebih boros ketimbang masak). 2 orang yang tertekan lalu pulang ke rumah yang berantakan akhirnya mood rusak.
Alhamdulillah, sekarang bee buat peraturan di rumah supaya rumah terjaga kerapihannya. Berkat peraturan itu, rumah jadi lebih tahan lama rapinya, saya juga lebih ringan beres2nya. Kami saling sayang, bahkan ketika kesal.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar